Dengan kemudahan mendapatkan akses Internet kalian percaya nggak sih kalau jumlah pengguna internet masih meningkat setiap harinya?
Kenyataannya memang demikian. Faktanya, pengguna internet yang menggunakan secara “konstan” meningkat 5% hanya dalam waktu 3 tahun terakhir berdasarkan penelitian, Pew Research, Perubahan gaya hidup juga berubah seiring dengan peningkatan pengguna internet. Cara orang menonton, mendengarkan musik, booking hotel, hingga belanja sudah sangat berubah seiring dengan peningkatan pengguna internet – yang berarti marketing offline sudah tidak seefektif dulu.
Marketing adalah dan selalu tentang menghubungkan audiens Anda di tempat dan waktu yang tepat. Saat ini, hal itu berarti Anda menemukan mereka di tempat mereka sudah menghabiskan banyak waktu disana: di Internet.
Pada artikel ini kita akan membahas apa itu digital marketing, siapa yang melakukannya, kenapa bisnis sudah harus mulai ikut menerapkan digital marketing, dan juga bagaimana cara memulai transisi tersebut.
Digital marketing telah menjadi topik hangat, pelajari segala tentang digital marketing disini
Sekarang apa itu digital marketing?
Digital marketing atau sering dikenal sebagai online marketing, merujuk kepada semua upaya marketing yang dilakukan melalui internet. Bisnis meningkatkan channel digital mereka seperti search engine, media sosial, email, dan website untuk terhubung dengan pelanggan maupun calon pelanggan mereka.Kita coba membuat sebuah komparasi. Bayangkan kamu pemilik bisnis bakery dan ingin memulai digital marketing. Selama ini usaha Anda dilakukan secara offline.
Untuk membangun bisnis yang sukses yang pertama Anda pasti memerlukan tempat beroperasi bisnis Anda – toko Anda. Komponen lain dari kesuksesan adalah produk, iklan di lokasi strategis, dan penjagaan hubungan dengan pelanggan.
Tidak berbeda dengan menjalankan bisnis secara offline ketika bertransformasi menjadi bisnis online anda membutuhkan tempat bisnis Anda beroperasi. Bukan! Anda tidak perlu tempat memanggang kue khusus online, Anda hanya memerlukan tempat pelanggan Anda dapat memesan dan Anda memproses pesanan tersebut. Biasanya toko secara offline dapat dianalogikan website ataupun marketplace tempat bisnis kalian berjalan.
Anda juga harus memiliki budget iklan untuk beriklan di kanal strategis, sistem penjagaan hubungan dengan pelanggan (Customer Relationship Management), dan produk yang menjual.
Tenang kita akan breakdown lebih lanjut tentang digital marketing dan berbagai pertanyaan seputarnya.
Siapa yang melakukan digital marketing?
Tidak ada satu cara khusus untuk menjadi mahir dalam digital marketing. Tidak seperti pendidikan formal cara menjadi digital marketing expert atau specialist hanya perlu kegigihan dan praktek langsung dalam memecahkan permasalah digital marketing.
Umumnya pebisnis memiliki tim atau orang (specialist) yang mengelola seluruh upaya digital marketingnya. Terdapat juga perusahaan yang sudah membagi tim digital marketingnya sesuai dengan spesialisasinya (SEO, Paid Campaign, Social Media, dst.). Ada juga pemiliki bisnis yang melakukan upaya digital marketing sendiri.
Siapapun dapat mempelajari cara menjadi digital marketing specialist.
Kenapa Anda harus memulai upaya Digital Marketing?
Ketika menjalankan bisnis offline, pasar dan pemasaran Anda terbatas dengan ruang geografis tempat bisnis Anda beroperasi. Untuk memperluas bisnis Anda perlu membuka cabang dan menyusun operasional yang kompleks.
Kenapa harus memulai upaya digital marketing? Dengan memulai perjalanan digital marketing, Anda menghapus sekat geografis untuk bisnis Anda. Artinya Anda dapat menjangkau pasar yang lebih jauh, iklan Anda dapat dilihat oleh orang lebih banyak, dan lebih tepat sasaran. Seperti yang telah kita sampaikan di awal:
"Marketing adalah dan selalu tentang menghubungkan audiens Anda di tempat dan waktu yang tepat"
Ketika menjalankan bisnis offline, pasar dan pemasaran Anda terbatas dengan ruang geografis tempat bisnis Anda beroperasi. Untuk memperluas bisnis Anda perlu membuka cabang dan menyusun operasional yang kompleks.
Apabila dirangkum digital marketing membantu bisnis Anda mencapai audiens yang lebih luas dibandingkan teknik marketing yang lebih tradisional. Digital marketing juga mampu menarget prospek calon klien yang lebih strategis dan sudah akan membeli produk atau jasa Anda.
Umumnya, biaya yang dikeluarkan untuk digital marketing lebih efektif dibandingkan marketing tradisional, dan memungkinkan Anda untuk dapat mengukur keberhasilan iklan dalam skala harian sehingga Anda dapat merubah strategi ketika dirasa dibutuhkan.
Jenis pelaksanaan Digital Marketing
Berikut ini rangkuman mengenai beberapa ranah digital marketing yang umum dilakukan saat ini.
- Search Engine Optimization (SEO)
- Content Marketing
- Social Media Marketing
- Pay Per Click (PPC)
- Affiliate Marketing
- Native Advertising
- Marketing Automation
- Email Marketing
- Online PR
- Inbound Marketing
- Sponsored Content
- Search Engine Marketing (SEM)
- Instant Messaging Marketing
Kami di Dibilabs.id menyediakan jasa untuk konsultasi beberapa channel marketing di beberapa jenis digital marketing ini. Beberapa jasa yang kami tawarkan di ranah Search Engine Optimization (SEO), Social Media Marketing, Search Engine Marketing, Pay Per Click, dan Website Development.
Bagaimana saya memulai digital marketing untuk bisnis saya?
Pemula dari 0
Anggaplah diri Anda memulai dari 0 dan belum mengetahui apapun tentang digital marketing, saran dari kami, cobalah pelajari hal mendasar dari digital marketing dari kursus kursus gratis atau webinar. Hal yang perlu anda ketahui adalah seputar pentingnya digital marketing, jenis-jenis digital marketing yang bisa dilakukan, hingga memulai di sosial media.
Anda belum perlu memahami secara teknis, gambaran umum sudah sangat baik untuk memulai perjalanan Anda dalam dunia digital marketing!
Sudah memahami sedikit (20-60%)
Anda telah selesai di level pertama dan sekarang memiliki pengetahuan tentang pentignya digital marketing. Apabila Anda berada di level ini, saran dari kami adalah mulai mengimplementasi ilmu Anda. Sudah saatnya Anda mengenal langsung tantangan ketika mengimplementasi digital marketing secara langsung.
Tujuan dari pengimplementasian langsung adalah agar Anda lebih mengenal masalah di ranah teknis dalam melakukan digital marketing.
Untuk menyelesaikan masalah ini, Anda bisa mulai memiliki spesialis digital marketing di tim Anda. Atau apabila Anda memang tertarik dengan dunia digital marketing, Anda bisa mengikuti bootcamp digital marketing yang mencakup materi-materi yang lebih detail atau kelas spesifik yang sudah mulai membahas mengenai teknis dari digital marketing.
Sudah memahami namun tidak ada waktu untuk belajar lebih teknis.
Sudah saatnya Anda memiliki tim internal atau profesional eksternal yang dapat membantu Anda dalam upaya digital marketing. Anda dapat bekerjasama dengan digital marketing agency (dibilabs.id) yang dapat membantu Anda dalam urusan teknis dari digital marketing Anda.
Dibilabs.id merupakan digital marketing agency di Indonesia yang berdomisili di Jakarta, kami siap membantu Anda dan menjadi agency terpercaya. Layanan kami mencakup jasa social media management, web designer untuk kebutuhan website Anda, jasa seo profesional, hingga menjadi advertising agency untuk bisnis Anda.